Apa itu ISP? Internet Service Provider

Tips Memilih ISP Bekasi

Bagi sebagian orang yang terbiasa menggunakan jaringan internet, istilah ISP pasti bukanlah sebuah istilah asing.
Pada dasarnya setiap orang yang menggunakan jaringan internet pasti akan berubungan dengan perusahaan ISP.
Meskipun selalu digunakan, ataupun selalu bekerjasama dengan berbagai perusahaan ISP, Masih banyak orang yang tidak mengetahui apa itu ISP, layanan dan fungsinya. Jika kamu ingin mengetahuinya berikut ini informasi mengenai apa itu ISP telah kami rangkum untuk kamu.

Pengertian ISP

ISP Meruapakan singkatan dari frasa kata Internet Service Provider jika diartikan satu per satu maka internet merupakan media komunikasi dan informasi berbasis online. Service merupakan sbuah pelayanan yang di berikan oleh dan Provider merupakan penyedia atau pemberi layanan.

atau dapat kita artikan secara singkat maka ISP merupakan penyedia layanan internet, ISP dibutuhkan setiap orang untuk bisa terhubung ke jaringan internet. Tanpa penyedia jasa layanan internet ini, maka setiap orang tidak akan bisa mengakses internet melalui media atau berkomunikasi seperti sekarang ini.

Jenis atau Berbagai Bentuk Layanan ISP

Berikut ini ada beberapa jenis atau macam layanan ISP, diantaranya:

Dial-Up

Layanan akses internet jenis ini dilakukan melalui kabel telepon sehingga kamu membutuhkan dial up modem.

Pada umumnya jenis layanan akses dial up ada dua macam yaitu layanan personal dan layanan profesional (corporate). Layanan personal yakni layanan untuk individu atau rumahan yang biasanya hanya beberapa jam saja melakukan akses internet. Sedangkan layanan profesional yakni layanan yang digunakan untuk perusahaan besar yang membutuhkan layanan akses internet dalam skala besar.

Dedicated Connection

Dedicated Connection yaitu salah satu jenis koneksi yang sifatnya tetap dalam 24 jam dan kebanyakan digunakan oleh perusahaan-perusahaan atau tempat-tempat yang banyak menggunakan suatu kebutuhan koneksi internet dan digunakan oleh banyak komputer.

HotSpot

Istilah HotSpot ditujukan untuk menamai sebuah tempat yang ada saluran internet sehingga kamu bisa terhubung ke jaringan internet. Kamu bisa menggunakan layanan ini melalui laptop, netbook atau smartphone atau perlaratan lain yang mendukung aplikasi WiFi. Layanan hot spot biasanya terdapat di tempat-tempat seperti cafe, mall, universitas, taman kota dan bandara.

Mobile Access

Layanan akses internet ini sangat mudah dan praktis. Pada umumnya digunakan oleh mahasiswa, online shop atau UKM (Usaha Kecil Menengah). Kamu cukup memerlukan telepon seluler atau modem mobile akses baik yang bertipe GSM atau CDMA untuk bisa menggunakan layanan ini. Pada umumnya pembayaran dilakukan melalui pulsa yang pengisiannya sangat mudah. Namun layanan ini memiliki beberapa kekurangan antara lain: hanya bisa dinikmati diwilayah yang terdapat sinyal dari provider, menggunakan batasan kuota akses dan kondisi cuaca dapat mempengaruhi sinyal sehingga berdampak pada kecepatan akses.

Fiber Optik

Layanan internet fiber optik menggunakan kabel fiber optik sehingga mampu mentransfer data dengan kecepatan sangat tinggi, mencapai 1 Gbps. Biasanya yang menggunakan layanan ini adalah perusahan besar atau instansi pemerintahan.

Wirelless

Wireless adalah jika dari arti katanya dapat diartikan “tanpa kabel”, yaitu melakukan suatu hubungan telekomunikasi menggunakan gelombang elektromagnetik sebagai pengganti media kabel. Saat ini teknologi wireless sudah berkembang pesat, buktinya dapat dilihat dapat dilihat dengan semakin banyaknya yang menggunakan telepon sellular, selain itu berkembang juga teknologi wireless yang dipakai untuk mengakses internet.

Fungsi ISP

Pada dasarnya, Intenet Service Provider memiliki fungsi dasar sebagai penyedia layanan sambungan internet. Jika dirinci dengan lebih dalam lagi, maka fungsi ISP adalah sebagai berikut :

  • Melakukan pembatasan akses internet dan juga pembatasan kuota internet bagi user
  • Beberapa ISP juga juga menyediakan layanan Internet call, Video Call, Sosial media seperti Facebook , Instagram dan juga layanan TV kabel, satu paket dengan layanan akses internet.
  • Mempermudah akses internet bagi user dimanapun, dan kapanpun.
  • Dapat dibuat sebagai konektivitas WLAN (Wireless Local Area Network).
  • Memajukan teknologi internet dan juga teknologi informasi pada daerah-daerah tertentu yang belum melek akan teknologi.
  • Mendukung program Internet di sekolah-sekolah.
  • Memberikan troubleshooting atau pemecahan masalah dari koneksi internet user, anda dapat menemukan pelayanan service kami dilive chat.
  • Dapat membantu user dan pelanggannya agar memperoleh akses internet dari gateway terdekat.
  • Memungkinkan para pengguna untuk menggunakan layanan surat elektronik (e-mail)
  • Mungkin hanya inilah informasi yang dapat kami sampaikan mengenai pengertian ISP beserta fungsinya. Semoga dengan membaca tulisan ini, Anda bisa mendapatkan informasi dan pengetahuan baru mengenai dunia internet yang berguna

Related Post